Ragam

45+ Kata Kata Perpisahan

Kata kata perpisahan adalah sebuah fase kehidupan yang sangat alami dan pastinya tentu akan dialami oleh setiap makhluk hidup di dunia.

Perpisahan mengiringi fase pertemuan antara makhluk hidup. Kita ketahui bahwa, perpisahan memang menyedihkan dan tidak diinginkan semua orang.

Ada banyak sekali kata-kata perpisahan yang menggambarkan sebuah kesedihan yang dirasakan saat harus terpisah.

Kata kata untuk berpisah ini sering disampaikan baik itu kepada orang terkasih, orangtua, guru, sahabat, teman sekolah dan banyak lainnya.

Meski perpisahan itu seringkali menyedihkan, namun tidak selamanya akan menimbulkan rasa sedih yang sama. Kata-kata ini mungkin bisa saja akan membuat Anda dan mereka yang harus terpisah bisa merasa tegar dan berdiri kembali.

Kata Kata Perpisahan Cinta

Rasa cinta adalah anugerah paling besar yang diberikan oleh Tuhan kepada setiap makhluknya. Rasa cinta bisa datang dari mana saja baik itu kepada lawan jenis, orangtua, saudara hingga kepada sesama makhluk. Besarnya rasa cinta ternyata bisa dilihat dari beberapa kata-kata perpisahan berikut ini:

“Seringkali manusia baru menyadari kedalaman rasa cinta saat sebuah perpisahan itu tiba.” Kahlil Gibran

“Pada saat perjalanan waktunya, Aku adalah nama yang sering kau ucapkan tapi gagal untuk kau ikrarkan.” Andra Dobing

“Kata selamat tinggal hanya cocok diucapkan oleh mereka yang saling mencintai hanya dengan kedua mata mereka. Bagi mereka yang mencitai dengan sepenuh jiwa dan hatinya, maka tidak akan pernah ada kata selamat tinggal dan perpisahan karena kenangan akan selalu hadir di jiwa.”

“Bertemu denganmu adalah anugerah bagiku meski pada akhirnya kita harus berpisah. Pertemuan kita telah mengajarkan banyak hal bagiku.”

Kata Kata Perpisahan Bijak Penuh Makna

Perpisahan bukanlah sesuatu yang harus disesali. Perpisahan dengan seseorang yang berharga bagi kita justru akan mengajarkan kita sebuah makna, bahwa sesungguhnya setiap waktu bersama mereka itu berharga. Kata-kata perpisahan berikut mengajarkan kita sebuah arti dan pelajaran dari perpisahan.

“Terkadang, sebuah pertemuan serta perpisahan itu terjadi begitu cepat. Namun, perasaan dan kenangan yang tertinggal dari kita bersama akan melekat lebih lama.”

“Perpisahan sejatinya bukanlah akhir dari sebuah fase kehidupan. Perpisahan adalah langkah awal dari hidup kita untuk menguji seberapa kuatnya kita untuk terus melanjutkan hidup tanpa keberadaan orang tersebut.”

“Ada sebuah pelajaran paling berharga yang kita dapatkan dari sebuah perpisahan, yakni harga sebuah waktu. Perpisahan mengajarkan kepada manusia untuk selalu mengharga bahkan setiap detik dari waktu bersama karena hal tersebut tidak akan bisa diputar kembali.”

“Ingatlah saya dengan tawa dan senyuman terbaikmu karena dengan itu pulalah saya mengingat dirimu. Namun apabila seluruh ingatanmu tentangku dipenuhi oleh derai air mata kesedihan, maka janganlah engkau mengingat diriku sama sekali.”

Kata Kata Perpisahan Guru kepada Muridnya

Selain para siswa, saat perpisahan sekolah juga akan diisi oleh kata-kata dari para guru kepada para muridnya. Para guru akan terus “kehilangan” muridnya setiap tahun di hari perpisahan namun mereka akan bertemu murid yang baru di tahun tersebut. Setiap pengalaman bagi mereka sangat berharga.

“Waktu tiga tahun sesungguhnya bukan waktu yang lama. Setiap waktu dan tahun itu sangat cepat berlalu di depan mata. Ketika kaki ini harus selalu melangkah, langkahkanlah kakimu nak ke tempat yang jauh. Raihlah masa depan yang kau impikan dan jangan goyah karena ujian tidak berhenti sampai di sini”

“Wahai para siswa dan siswi, ketahuilah bahwa sesungguhnya keberadaan kalian di sekolah ini sekaligus menjadi guru bagi Kami. Setiap siswa itu unik dan kalian mengajarkan Kami bagaimana menjadi guru yang lebih baik, guru yang dapat mengajar siswa dengan segala keunikan dan permasalahannya.”

“Murid–murid Ibu, sesungguhnya ini bukanlah saat bagimu untuk menangis. Jalanmu masih sangat panjang dan akan ada lebih banyak orang yang engkau temui di masa mendatang. Jadikan masa–masa sekolahmu di sini sebagai pelajaran yang tidak akan terulang kembali di tempatmu yang baru.”

“Perpisahan ini sesungguhnya bukanlah akhir, melainkan awal dari perjuanganmu yang lebih berat. Terus berjuang dan raihlah mimpimu yang sudah kau cita–citakan sejak lama. Jalanmu akan semakin terjal namun Ibu yakin bahwa masamu di sini sudah cukup untuk menempa kepribadianmu agar lebih tangguh.”

“Murid–murid Ibu yang Ibu sayangi dan banggakan, sebenarnya bukanlah hal yang mudah bagi Kami para guru untuk mengucapkan selamat tinggal. Namun Kami paham, betapa mimpimu begitu besar dan kini sudah saatnya Kamu melangkah ke jenjang yang lebih tinggi. Taklukkanlah setiap hambatan itu nak!”

Kata Kata Perpisahan Rekan Tim KKN

Masa–masa KKN (Kuliah Kerja Nyata) disebut – sebut menjadi salah satu masa terbaik bagi para mahasiswa di perkuliahan. Masa ini adalah masanya kita bisa bertemu dan berinteraksi dengan banyak orang.

“Rekan dan teman seperjuanganku, sesungguhnya tidak akan ada sebuah pertemuan yang tidak terpisahkan. Bersama–sama dengan kalian selama beberapa bulan ini telah mengajarkanku banyak pelajaran hidup dan ilmu yang tidak terhitung nilainya. Selamat berjuang kembali wahai kawan!”

“Temanku, walaupun candaan dan guyonanmu selama ini ada yang lucu dan tidak, namun teman yang setia akan selalu tertawa. Begitupun ketika engkau menghadapi masalah pelik, maka Kami akan tetap simpati. Kini waktu telah bergulir dan kita akan mengukir kembali kisah hidup di kampus.”

“Wahai rekan–rekan dan sahabatku para pejuang KKN, masa pengabdian kita di sini telahlah usai. Namun ikatan persahabatan dan kekeluargaan di antara kita tidaklah berakhir. Jangan lupakan rekan–rekanmu selama berada di sini dan teruslah eratkan tali persaudaraan ketika kita kembali ke kampus.”

“Sahabat dan saudara–saudaraku seperjuangan KKN, bukanlah perpisahan ini yang aku tangisi. Melainkan pertemuan kita yang aku sesali. Mengapa segalanya begitu cepat berlalu, ketika hati ini sudah semakin dekat dan kita semakin kompak?”

“Saudaraku seperjuangan, perpisahan hari ini sesungguhnya adalah pertemuan kita di esok hari. Kepergian kita hari ini akan menjadi kedatangan di hari yang kemudian. Semua pertemuan dan perpisahan kita hari ini sesungguhnya sudah menghadirkan banyak kisah yang tak terlupakan.”

“Awal pertemuan kita mungkin penuh pertengkaran dan perbedaan pendapat. Aku sadar setiap dari diri kita memiliki egonya masing-masing. Namun kini, aku ingin menyampaikan betapa sebenarnya aku merasa sangat kehilangan kalian.”

Kata Kata Perpisahan dari Sekolah

Semua kenangan kita semasa sekolah tentu sangat berwarna, ada yang bahagia penuh canda dan ada pula yang menyedihkan. Seluruh hal itu kini telah berubah menjadi sebuah kenangan ketika kita telah lulus dari sekolah. Quotes ini akan mewakilkan betapa seluruh momen di sekolah itu berharga.

“Perpisahan itu akan selalu ada selama kita pernah berjumpa dan bersama baik itu dalam kondisi tawa dan canda. Seluruh tetesan air mata yang jatuh hari ini telah menjadi saksi atas kedekatan yang selama ini terbentuk di antara kita begitu erat.”

“Perpisahan itu akan selalu ada agar pertemuan kembali di antara kita akan terasa semakin indah.” Ken Terate

“Janganlah terlalu bersedih wahai kawan. Hari ini adalah hari yang penuh suka cita. Sesungguhnya kita akan segera menemukan suasana yang berbeda, suasana yang baru namun bukan disini lagi, tapi di tempat yang lain. Cukuplah semua kenangan yang kita miliki akan menjadi kenangan yang tumbuh subur.”

“Teman, kuatkanlah langkah kita bersama. Yakinkan diri serta hati bahwa hari yang kedepannya akan lebih cerah karena akan ada banyak harapan yang harus kita gapai. Jangan pernah berhenti di sini. Marilah kita tutup hari ini dengan hati yang bahagia dan wajah yang cerita.”

“Semua cerita kita di sekolah memang kini sudah berakhir. Seluruh cerita, cinta, senyum dan tawa kita akan berubah menjadi kenangan yang terasa menyedihkan saat diingat. Tapi yakinlah sahabat, bahwa seluruh kenangan tersebut telah membuatku sangat bahagia karena telah mengenal kalian semua.”

Kata Kata Perpisahan kepada Sahabat

Sahabat adalah orang yang sangat berharga bagi hidup kita. Mereka adalah orang yang selalu berada di samping kita baik dalam keadaan suka maupun duka. Namun ada kalanya kita harus berpisah dengan sahabat sejati.

“Sesungguhnya hanya raga kita saja yang dipisahkan oleh tempat serta waktu. Meski sejatinya kita tetaplah sahabat karena nilai sebuah persahabatan tidak dilihat hanya dari jasmani saja namun lebih ke hati.”

“Perpisahan bukanlah akhir dari segalanya. Perpisahan tidak berarti kita berdua tidak akan pernah bertemu kembali namun perpisahan adalah nasihat terbaik untuk mengajarkan kita agar lebih peduli dan saling menyayangi satu dengan yang lainnya saat bertemu kembali.”

“Perpisahan dengan sahabat tentu menyakitkan. Namun rasa sakit ini sejatinya tidaklah sebanding dengan rasa bahagia saat kita bertemu di awal waktu.”

“Lanjutkanlah perjuanganmu wahai sahabatku! Aku paham betapa inginnya dirimu untuk meraih segala impian yang telah kau gariskan tersebut. Teruslah kejar mimpimu. Kini sudah waktunya kita untuk hidup di tempat yang berbeda. Selamat jalan dan raihlah impianmu di tempat yang baru wahai sahabatku!”

“Meski semanis dan seindah apapun sebuah perpisahan itu dilakukan, perpisahan tetaplah berpisah. Banyak cerita yang sejak saat itu akan berubah menjadi sebuah kenangan dan memori kehidupan.”

Kata Kata Perpisahan kepada Guru

Perjalanan seorang murid di sekolah adalah salah satu fase kehidupan yang paling cepat berlalu. Kita melalui SD, SMP dan SMP dalam rentang waktu tertentu yang sudah ditetapkan. Pada akhir perjalanan tersebut sudah saatnyalah kita menyampaikan kata-kata perpisahan penuh terimakasih kepada guru.

“Guru, setiap hari Anda membimbingku agar bakat dan kemampuanku bertumbuh. Aku tak akan pernah melupakan jasa–jasamu dalam melatih dan memberikan nasehat kehidupan padaku. Terimakasih dari hati yang paling terdalam untuk Anda, guruku.”

“Tidak ada kata yang lebih pantas untuk disampaikan wahai para guru. Ungkapan terimakasih sesungguhnya tidaklah cukup untuk mewakilkan perasaan hati yang mendera. Kini Kami mengerti betapa marah para guru sebenarnya adalah wujud cinta kasih untuk Kami para murid.”

“Wahai guruku, di hari yang terakhir ini, saya sebagai muridmu hanya ingin menyampaikan rasa maaf kepadamu. Baru kusadari bahwa amarahmu dan caramu menghukum Kami semata–mata agar Kami sadar betapa kerasnya hidup. Wahai para guru, jasamu tidak akan pernah Kami lupakan.”

“Perpisahan memanglah menyedihkan. Namun Kami ingin menjadikan hari ini berharga dengan menyampaikan betapa besarnya rasa terimakasih Kami kepada jasa–jasamu wahai para guru yang Kami hormati.”

Kata Kata Perpisahan dalam Bahasa Inggris

Anda juga bisa mengambil sepatah atau dua patah kata-kata perpisahan dalam Bahasa Inggris untuk melukiskan sebuah momen perpisahan dengan orang terdekat. Sampaikan ucapan ini di sela – sela kata perpisahan untuk menguatkan makna yang Anda sampaikan.

“I don’t want to say a goodbye to you because I believe that someday we will meet each other again.”

“We may be separated by a thousand miles but I will keep these memories alive so it will never die. Thus, I will not say this moment as a goodbye to you.”

“Although a thousand miles lie between us, I believe that we will never far apart because our friendship cannot be measured by standard of miles.”

Kata Kata Perpisahan kepada Rekan Kerja

Berpindah tempat kerja adalah sesuatu yang wajar dalam perjalanan karier seseorang. Kadang kala, hal yang membuat seseorang sulit untuk berpindah tempat kerja justru berasal dari keengganan untuk berpisah dengan teman kantor. Kata-kata perpisahan ini akan mengajarkan Anda mengenai perpisahan di kantor.

“Kita mungkin sering berselisih pendapat dalam setiap rapat, tapi yakinlah wahai teman dan rekan kerjaku, bahwa perdebatan aku denganmu adalah saat dimana aku kembali belajar dan mendapatkan lebih banyak ilmu darimu.”

“Keberadaan rekan kerja sepertimu di kantor bagaikan oase di padang pasir. Ide – ide segar yang Kamu bawa mungkin terkesan aneh di awal tapi percayalah, bahwa berkat seluruh idemu itulah suasana kantor menjadi lebih hidup oleh diskusi yang berbobot.”

“Teman sekaligus kritikus terbaikku di kantor. Selama ini mungkin Kamu mengira bahwa aku sangat membencimu karena begitu cerewetnya Aku memberikan masukan demi masukan bagi hasil kerjamu. Namun percayalah, berkat dirimu aku menjadi lebih paham banyak hal ketimbang dahulu.”

“Keberadaanmu sebagai rekan kerja di kantor telah mengajarkanku sebuah arti kehidupan. Bukanlah bakat yang membuat kita sangat berharga, melainkan harapan. Harapan tinggi serta pantang menyerah darimu mengajarkanku banyak hal agar mengurangi gelisah dan terus melangkah maju.”

“Tidak ada kata yang lebih pantas untuk disampaikan, wahai rekan kerjaku. Hanya sedikit derai bening yang akan tercecer dan berderai sebagai ungkapan selamat tinggal atas kepergianmu. Lanjutkanlah perjuangan di tempat dan suasana yang baru, biar Kami di sini melanjutkan perjuangan kita yang lalu.”

“Pergi dari kantor ini bukan berarti Saya tidak setia. Saya hanya ingin mengukir sebuah jejak yang baru seperti halnya jejak yang Saya tinggalkan di kantor ini. Terimakasih atas semua dukungan kalian selama Saya berada di sini.”

“Temanku, perpisahan sesungguhnya adalah hal yang tidak dapat terhindarkan dari setiap pertemuan di dunia ini. Saat ada yang datang, maka pada saat itu pulalah akan ada yang pergi. Selama Saya di sini, sesungguhnya Sayalah yang banyak belajar dari kalian. Oleh karena itu Saya ucapkan ribuan terimakasih.”

Kata Kata Perpisahan Untuk Dosen Pembimbing

“Terima kasih, Pak/Bu, atas bimbingan yang tak ternilai selama ini. Setiap kata dan arahan Anda telah membentuk saya menjadi pribadi yang lebih baik dan profesional. Saya akan selalu mengenang momen-momen indah yang kami habiskan bersama. Semoga kebaikan dan kesuksesan senantiasa menyertai perjalanan hidup Anda. Sampai jumpa, dan terima kasih sekali lagi.”

“Atas segala ilmu dan petunjuk yang telah Bapak/Ibu berikan, saya merasa sangat beruntung memiliki Bapak/Ibu sebagai dosen pembimbing. Saya takkan pernah melupakan dedikasi dan kesabaran Bapak/Ibu dalam membimbing saya melewati setiap tantangan. Semoga Bapak/Ibu selalu mendapatkan kebahagiaan dan kesuksesan dalam setiap langkah hidup. Sampai jumpa, dan terima kasih atas segalanya.”

“Pak/Bu, kata-kata tidak dapat mengungkapkan rasa terima kasih saya atas bimbingan yang Bapak/Ibu berikan. Setiap nasihat dan dukungan Anda telah memberikan arah dan keyakinan dalam perjalanan akademik saya. Saya akan merindukan pandangan Bapak/Ibu yang penuh wawasan dan inspirasi. Semoga kehidupan Bapak/Ibu selalu dipenuhi dengan kebaikan dan keberhasilan. Sampai jumpa, dan terima kasih untuk segalanya.”

“Pak/Bu, dengan tulus saya ingin mengucapkan terima kasih atas semua yang telah Bapak/Ibu lakukan selama ini. Bimbingan dan bantuan Bapak/Ibu telah membantu saya tumbuh dan berkembang sebagai individu yang lebih baik. Setiap kata-kata dan dorongan Bapak/Ibu akan selalu menjadi sumber inspirasi bagi saya. Semoga Bapak/Ibu selalu diberkati dalam setiap langkah hidup. Sampai jumpa, dan terima kasih untuk segalanya.”

“Pak/Bu, kata-kata tak mampu menggambarkan betapa berharga dan berkesannya peran Bapak/Ibu sebagai dosen pembimbing dalam hidup saya. Terima kasih telah mendampingi saya melalui setiap tantangan dan memberikan pandangan yang luas. Saya berharap semoga kesuksesan dan kebahagiaan senantiasa menyertai Bapak/Ibu. Sampai jumpa, dan terima kasih atas segalanya.”

Baca Juga :

Demikian artikel kata kata islami berikut ini, semoga bermanfaat ya bagi pengunjung setia wahyublahe.id

Baca Selengkapnya

Wahyu Blahe

Guru SEO, Blogger Medan, Public Speaker, Digitalpreneur, Konsultan Digital Marketing | WA: 085261199133

Artikel Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button